Obat asam urat alami yang bisa dicoba adalah dengan temulawak.
Caranya, cukup rebus satu buah temulawak, daun kumis kucing, satu buah kunyit ke dalam satu liter air, lalu didihkan dan tunggu hingga hangat.
2. Sereh
Selanjutnya adalah sereh, sebagai obat asam urat alami yang memiliki anti-inflamasi.
Sereh bisa dinikmati dengan merendam dua batang ke dalam 500 ml air dan diamkan di kulkas selama empat sampai lima jam, setelah dingin minumlah hingga habis.
3. Daun Salam
Daun salam memiliki kandungan yang kaya akan antioksidan seperti tanin dan flavonoid yang dapat menjaga kesehatan ginjal dan darah, serta bahaya asam urat tinggi.
Selain sifat antioksidan, daun salam juga kaya akan zat aktif pathenolide sebagai anti-inflamasi untuk meredakan peradangan, seperti pada asam urat tinggi.
4. Daun Seledri
Selain daun-daun di atas, daun seledri juga dipercaya dapat mengobati asam urat tinggi karena kandungannya yang kaya akan folat, potasium, vitamin B6, C, dan K.
Tren menjadikan daun seledri sebagai jus minuman sehat kembali bermunculan, setelah sejak zaman dahulu daun ini sudah digunakan untuk obat alami.
Baca Juga: Ciri-ciri Asam Urat Tinggi, Bisa Dilihat dari Nyeri di Bagian ini!
Source | : | alodokter,Gridhealth,Aido.id |
Penulis | : | Magdalena Puspa |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar