GridHEALTH.id - Jantung merupakan organ tubuh yang mempunyai peran sangat penting bagi kehidupan manusia.
Sehingga, kesehatannya perlu untuk selalu dijaga. Salah satunya adalah dengan melakukan detoks jantung.
Melansir NHS Inform, organ tubuh ini mempunyai ukuran yang tidak lebih besar dari satu genggaman tangan dan letaknya berada di tengah-tengah dada, agak sedikit ke sebelah kiri.
Setiap hari, jantung berdetak dan itu merupakan tanda otot-otot yang sedang bekerja memompa darah serta mengalirkannya ke seluruh tubuh.
Darah yang mengalir tersebut, membawa oksigen dan juga nutrisi ke seluruh jaringan tubuh.
Selain itu, juga membawa karbondioksida yang tak diinginkan dan limbah untuk dikeluarkan.
Detoksifikasi merupakan cara yang dilakukan untuk membersihkan tubuh dari racun atau radikal bebas yang bisa menyebabkan penyakit kronis.
Menurut praktisi kesehatan dr. Zaidul Akbar, detoks jantung menggunakan produk fermentasi adalah cara yang efektif melindungi kesehatan organ tersebut.
Salah satu produk fermentasi yang mempunyai manfaat untuk tubuh dan mudah ditemui sehari-hari, yakni tempe.
Tak hanya mengenyangkan, mengonsumsi jenis makanan tersebut juga dapat memberikan manfaat bagi seluruh organ tubuh, termasuk jantung.
"Perut akan kait mengait dengan jantung dan otak, jadi kalau jantung dan perut bagus maka otak pun akan bagus," ujarnya dikutip dari Banjarmasin Post, Rabu (25/1/2023).
Source | : | Banjarmasin Post,NHS Inform,Kementerian Kesehatan - Produk Fermentasi |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar