GridHEALTH.id - Kenali tanda-tanda alergi untuk mendukung tumbuh kembang anak yang secara optimal.
Alergi adalah kondisi saat sistem kekebalan tubuh keliru mengenali bahan yang sebenarnya tidak berbahaya sebagai "ancaman".
Akibatnya, tubuh anak akan memberikan reaksi yang tidak biasa, disebut sebagai reaksi alergi.
Hal yang memicu alergi atau alergen ada beragam, mulai dari debu, serbuk sari, hewan, hingga yang cukup umum karena makanan.
Prevalensi risiko alergi pada anak-anak yang berhubungan dengan makanan, setiap tahunnya naik sekitar 4 hingga 8 persen.
Dokter Anak Konsultan Alergi Imunologi dr. Isman Jafar, Sp.A(K), mengatakan alergi makanan biasanya mencapai puncak saat usia 1 hingga 2 tahun.
Untuk memastikan apakah anak mempunyai alergi terhadap makanan atau tidak, bisa dilihat dari ciri-ciri berikut:
Ini merupakan gejala yang sering membuat orangtua mengasumsikan anak mempunyai alergi terhadap makanan tertentu, misalnya susu sapi.
"Ada merah-merah, ruam-ruam, bentol-bentol, atau dia jadi eksim," kata dokter Isman dalam 'Festival Soya Semua Anak Bisa Maju' di kawasan Jakarta Selatan, Rabu (10/5/2023).
Tanda anak mempunyai ketidakcocokan terhadap makanan ataupun minuman yang dikonsumsinya, juga dapat dilihat dari kesehatan pencernaannya.
Anak yang alergi umumnya akan mengalami masalah pada saluran cernanya setelah dirinya bersinggungan dengan alergen.
Baca Juga: Kenali 5 Ciri-ciri Biduran yang Dialami Bayi dan Cara Mengobatinya
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | David Togatorop |
Komentar