* Obat NSAIDS yang diresepkan dokter, seperti celecoxib atau indemetasin
* Kortikosteroid, yang bisa diminum atau disuntikkan ke sendi lutut untuk membantu meringankan rasa sakit serta peradangan
* Colchicine, pereda nyeri yang menargetkan nyeri asam urat tetapi terkadang dapat menyebabkan mual dan efek samping lainnya
Dokter mungkin juga meresepkan colchicine dosis rendah setiap hari untuk menunjang risiko kambuhnya penyakit di kemudian hari.
Langkah efektif untuk mengelola asam urat adalah dengan membatasi asupan makanan atau minuman tinggi purin.
Ingat, tubuh memproduksi asam urat ketika memecah purin. Ini artinya, perlu mengurangi jenis makanan berikit:
1. Daging merah
2. Jeroan, seperti hati
3. Makanan laut misalnya tuna, sarden, dan trout
4. Minuman beralkhol
5. Makanan tinggi gula
Berhenti mengonsumsi beberapa makanan tersebut dapat menurunkan berat badan. Ini menjadi hal baik, karena kelebihan berat badan merupakan faktor risiko asam urat. (*)
Baca Juga: Cara Mengolah Kulit Melinjo untuk Asam Urat, Rasanya Enak Banyak Manfaat
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
Komentar