Makan dalam waktu dekat sebelum tidur dapat memicu produksi asam lambung lebih banyak, sehingga meningkatkan risiko kambuhnya maag.
Jika merasa lapar sebelum tidur, pilih camilan ringan seperti pisang atau biskuit gandum yang tidak memicu produksi asam lambung berlebih.
Beberapa makanan dan minuman bisa memperburuk kondisi maag, terutama di malam hari.
Hindari konsumsi makanan pedas, asam, berminyak, serta minuman berkafein atau bersoda.
Selain itu, kurangi merokok dan minum alkohol karena keduanya dapat meningkatkan produksi asam lambung.
Tidur cukup dan teratur penting untuk mengurangi stres yang dapat memicu maag. Cobalah tidur pada waktu yang sama setiap malam.
Hindari begadang, karena kelelahan dapat memperburuk gejala maag.
Pakaian ketat, terutama di area perut, dapat menekan lambung dan memicu naiknya asam lambung.
Kenakan pakaian longgar dan nyaman saat tidur untuk mengurangi tekanan pada perut.
Tidur saat menderita maag memang menantang, tetapi dengan pola tidur yang baik, posisi tidur yang tepat, serta menghindari pemicu maag, Anda bisa mendapatkan istirahat yang lebih nyaman.
Jika gejala terus berlanjut atau semakin parah, konsultasikan dengan dokter untuk penanganan lebih lanjut. (*)
Baca Juga: Bagaimana Cara Agar Tidur Tidak Ngorok? Praktikkan Ini Sebelum Tidur
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Komentar