Find Us On Social Media :

Cincau, Minuman Favorit Saat Berbuka, Ternyata Banyak Manfaatnya

Ec cincau buatan sendiri untuk berbuka puasa memberikan banyak manfaat.

GridHEALTH.id – Survei sederhana yang pernah dilakukan oleh Tabloid Sajian Sedap, menemukan bahwa di saat berbuka puasa, kebanyakan mereka yang berpuasa lebih mencari sesuatu yang dingin dibandingkan makanan/minuman panas.

Contohnya mencari es campur, puding, atau makanan yang dingin. Mungkin, setelah seharian berpuasa, memasukkan sesuatu yang dingin melewati tenggorokan, dapat lebih terasa “maknyus”.

Baca Juga : Ayah Kandung Nikita Willy Ungkap Putrinya Gemar Minuman Beralkohol Semasa ABG, Lihat Bagaimana Minuman Keras Merusak Tubuh

Nah, bicara tentang minuman dingin, cincau merupakan bahan minuman yang jadi favorit sebagai takjil ketika saat berbuka puasa tiba.

Rasanya yang menyegarkan di tenggorokan membuat minuman ini menjadi favorit bagi banyak orang.

Konon, cincau sendiri merupakan minuman yang cukup dikenal pada beberapa daerah di Asia.

Minuman berbahan cincau ini sangat mudah diperoleh baik dalam bentuk utuh maupun sudah dalam bentuk minuman di dalam kaleng yang mudah diperoleh di toko-toko.

Cincau dibuat dari daun cincau, sejenis pandan, kemudian diperas, untuk diambil airnya. Air ini kemudian mengental, kemudian dicetak seperti kotak, lalu dijual.

Baca Juga : Jangan Sampai Dehidrasi, Begini Cara Menjaga Cairan Tubuh Ketika Berpuasa

Ada tersedia cincau hijau, maupun cincau hitam. Keduanya berasal dari daun cincau, hanya cara pengolahannya saja yang berbeda.

Minuman ini sendiri tidak hanya memiliki rasa yang menyegarkan dan lezat saja namun juga memiliki manfaat yang menyehatkan.

Dikutip dari merdeka.com, berikut sejumlah manfaat yang dapat diperoleh dari cincau.

Baca Juga : Simak 5 Khasiat Minyak Calendula Untuk Mengatasi Masalah Kulit

1. Menyehatkan pencernaan

Cincau mengandung alkaloid serta memiliki kandungan vitamin B dan C juga di dalamnya.

Adanya kandungan tersebut mampu membantu mengatasi masalah pencernaan seperti sakit perut serta diare.

2. Mencegah sembelit

Kandungan kaya serat yang dimiliki oleh cincau ini menjadikannya sebagai obat yang sangat baik melawan sembelit atau konstipasi

Baca Juga : Ingin Si Kecil Jadi Anak Baik? Ajukan Pertanyaan Ini Setiap Hari

3. Mengontrol berat badan

Minuman ini kaya dengan serat yang membuatnya berperan besar dalam menjaga berat badan sambil menyediakan asupan nutrisi bagi tubuh.

Cincau juga rendah kalori dan memiliki kandungan gula yang sangat dibutuhkan untuk menjaga asupan energi. Asalkan tidak ditambahkan dengan sirup manis saat menyajikannya.

4. Menjaga keseimbangan gula darah

Cincau mengandung bisbenzylisoquinoline (alkaloid) dan klorofil yang bisa berguna untuk penderita diabetes. Dua kandungan tersebut sangat berguna untuk menstabilkan tingkat gula darah.

Baca Juga : Hati-hati, Ini Dia Tiga Penyebab Tak Lancar Menyusui ASI

5. Antimalaria

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa cincau dapat menjadi obat yang sangat berguna untuk melawan malaria. Hal ini muncul lagi-lagi karena kandungan alkaloid yang ada di dalamnya.

Dengan sederet manfaat di atas, maka sangat disarankan untuk menyajikan cincau sebagai takjil. Apalagi bila dicampur dengan buah-buahan lain seperti serutan kelapa muda, nangka, durian, ketimun suri, melon hijau, dan lain-lannya.

Hindari penggunaan gula dan kurangi pemakaian dengan santan agar manfaatnya lebih terasa.(*)