GridHEALTH.id - Setelah melahirkan The Royal Baby, Archie Harrison Mountbatten-Windsor, nampaknya Meghan Markle belum lagi terlihat di sisi Pangeran Harry saat mengikuti kegiatan kerajaan.
Seperti yang diketahui sebelumnya, semenjak kemunculannya mengumumkan kelahiran anak pertama mereka, penampilan Meghan Markle banyak dicibir berbagai kalangan.
Baca Juga: 4 Trend Workout Sehat Wajib Dicoba Untuk Turunkan Berat Badan
Masyarakat mengomentari mulai dari gaun tanpa lengan, bahkan perut Meghan Markle yang masih besar hingga terlihat kesusahan untuk berjalan.
Namun kini berita tentang Duchess of Sussex, Meghan Markle kembali menghebohkan media.
Seorang pakar kebugaran membeberkan sebuah rahasia olahraga yang dilakukan Meghan Markle.
Baca Juga: Anak Zaskia Adya Mecca Rela Sahur Tanpa Dibangunkan, Ternyata Tahu Manfaat Puasa bagi Anak
Sebastein Lagree menyebutkan bahwa olahraga ini merupakan latihan favorit istri Pangeran Harry.
Bahkan olahraga ini adalah salah satu rahasia di balik tubuh Meghan Markle yang patut ditiru.