Find Us On Social Media :

Kanker Usus Serang George Toisutta Hingga Ainun Habibie, 7 Makanan Ini Patut Dihindari saat Sakit Perut

George Toisutta dan Ainun Habibie yang sama-sama meninggal akibat kanker usus

GridHEALTH.id - Kabar duka datang dari lembaga pertahanan negara pasca meninggalnya mantan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI (Purn) George Toisutta.

Jenderal TNI (Purn) George Toisutta meninggal dunia di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, hari ini, Rabu, 12 Juni 2019 pukul 05.26 WIB.

Baca Juga: George Toisutta Meninggal Karena Kanker Usus, 5 Sosok Ini Juga Alami Nasib Sama, Kenali Gejala dan Pencegahannya

Sebelumnya, Jenderal TNI (Purn) George Toisutta sempat mengidap kanker usus seperti yang sempat dialami oleh istri Presiden ke-3 RI, Ainun Habibie.

Kanker usus memang bisa menyerang segala usia, namun 90% penderitanya merupakan lansia di atas 60 tahun.

Perlu diketahui, kanker usus besar atau kanker kolon adalah jenis kanker yang menyerang usus besar atau bagian terakhir pada sistem pencernaan manusia.

Baca Juga: Renggut Nyawa Istri Pertama Ma'ruf Amin, Ini Tanda Penyakit Liver pada Wanita

Ada banyak sekali penyebab kanker usus ini, namun yang paling sering tidak disadari adalah makanan yang sering kita konsumsi.