Selain karena takut anak mengalami cidera, orangtua juga kerap kali melarang karena khawatir nilai anak menurun, terutama ketika masa-masa ujian.
Padahal, pemainan olahraga yang sering dimainkan anak-anak sama sekali tidak berdampak buruk terhadap hasil ujian anak loh!
Melansir laman The Telegraph, penelitian yang dilakukan oleh The Headmasters & Headmistresses Conference atau HMC, anak yang bermain sambil berolahraga sebelum ujian, tidak akan menyebabkan nilai anak menurun.
Penelitian yang melibatkan 1.482 siswa ini, telah menguji pengaruh kegiatan olahraga yang dilakukan anak-anak, seperti : bulu tangkis, tenis, rugby, hockey, dan lainnya terhadap hasil ujian di sekolah.
Hasil yang ditemukan oleh Profesor Peter Clough, kepala departemen Psikologi di Universitas Huddersfield sekaligus peneliti, menemukan bahwa keyakinan orangtua tentang pengaruh olahraga terhadap menurunnya nilai ujian anak, adalah salah.
“Secara keseluruhan, berolahraga tampaknya memiliki banyak dampak positif. Tidak ada bukti bahwa orang yang terlibat dalam olahraga mendapatkan hasil ujan yang lebih buruk,” ucap Prof. Clough yang melakukan penelitian ini.
"Justru mereka lebih merasa bahagia bahagia, lebih sehat secara psikologis, tidak terlalu cemas dan lebih tangguh, serta kuat. Berolahraga secara teratur tidak membahayakan anak dan malah membuat mereka menjadi lebih baik,” tambahnya.