Find Us On Social Media :

Kuning Telur Memang Memiliki Kolesterol Tinggi Tapi Aman Dikonsumsi

Ilustrasi telur

GridHEALTH.id - Banyak orang yang memilih untuk tidak mengonsumsi kuning telur agar terhindar dari penyakit kolesterol tinggi.

Tidak salah memang, sebab dalam satu kuning telur berukuran cukup besar terkandung sedikitnya 213 mg kolesterol.

Baca Juga: Hati-hati, Penderita Kolesterol Tinggi Keseringan Mengonsumsi Obat Statin Bisa Insomnia

Dimana kita disarankan membatasi asupan kolesterol maksimal 300 mg per hari.

Sementara penderita kolesterol tinggi yang mengonsumsi obat penurun hanya boleh mengasup kolesterol kurang dari 200 mg per hari.

Namun jika kita berbicara tentang kolesterol, sebetulnya ada yang baik dan ada pula yang buruk untuk kesehatan. 

Baca Juga: Curhat ke Guru Spiritual Masalah Penyakitnya, Raffi Ahmad Malah Dituntun Minta Maaf ke Nagita Slavina, Kenapa?

Kolesterol baik sendiri berfungsi dalam pembentukan hormon, memproduksi vitamin D, serta meningkatkan kerja sistem pencernaan.

Sementara kolesterol jahat bisa menghambat aliran darah sehingga membawa dampak buruk bagi kesehatan seperti penyakit jantung.

Baca Juga: Tak Semegah Rumah Anak Presiden, Tengok Rumah Pertama Annisa Pohan dan AHY hingga Sempat Tinggal dengan Hewan Melata

Meski kuning telur tinggi kolesterol, bukan berarti kita tidak boleh mengonsumsi telur sama sekali.

Faktanya sebagian besar lemak dalam telur tidak termasuk dalam lemak jenuh yang berbahaya.

Seperti yang kita tahu, lemak jenuh dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam darah.

Pengaruh lemak jenuh bahkan lebih buruk daripada efek negatif yang ditimbulkan dari kolesterol itu sendiri.

Baca Juga: Selalu Bawa Alat Bantu Pernapasan Setiap Saat, Komedian Ini Meninggal di Malam Takbiran

Sedangkan lemak yang terdapat dalam telur tidak termasuk ke dalam lemak jenuh seperti yang kebanyakan orang pikir.

Perlu diketahui, kuning telur memiliki hampir setengah kandungan protein yang dimiliki oleh keseluruhan telur.

Baca Juga: Selalu Tampil Cantik dan Seksi, Ariel Tatum Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit Sangat Cinta Petai yang Penuh Manfaat Kesehatan

Selain itu, kuning telur mengandung nutrisi vitamin D, E, B12, omega 3 dan mineral seperti selenium yang berfungsi memperlancar sistem imun dan kelenjar tiroid.

Beberapa ahli berpendapat jika mengonsumsi satu telur per hari adalah porsi yang ideal untuk mencukupi nutrisi tubuh.

Menurut The American Heart Association, memakan seluruh bagian telur (putih dan kuning telur) setiap hari dapat menjadi bagian dari diet sehat.

Pasalnya tkonsumsi telur baik untuk meningkatkan nutrisi choline, zat gizi esensial yang berhubungan dengan memori, fungsi jantung, hati, dan perkembangan otak.

Baca Juga: Turunkan Kolesterol Tinggi Dengan Konsumsi Susu Kedelai Bernutrisi

Tapi ingat, telur bisa menjadi bahan pangan yang lengkap zat gizinya dan direkomendasikan selama mengurangi asupan makanan lain yang mengandung kolesterol.(*)

#gridhealthid #inspiringbetterhealth