Find Us On Social Media :

Penting, 4 Cara Ini Efektif Untuk Mencegah Demam Tifoid Pada Anak

Cara efektif mencegah demam tifoid pada anak.

GridHEALTH.id - Demam tifoid menjadi salah satu demam yang sering dialami anak-anak.

Saat anak mengalami demam tifoid, para orangtua pastinya sangat khawatir akan keadaan buah hatinya itu.

Sebab anak-anak dapat menjadi lebih sakit bahkan memicu komplikasi serius jika tidak ditangani dengan baik.

Baca Juga: Demam Menyerang, Kapan Sebaiknya Waktu yang Tepat Ke Dokter?

Oleh karena itu penting sekali para oerangtua mencegah demam tifoid ini terjadi pada anaknya masing-masing.

Langkah pertama yang bisa dilakukan adalah menjaga betul kebersihan dan sanitasi di sekitar rumah.

Pasalnya demam tifoid sering terjadi di negara-negara dengan sanitasi dan kebersihan yang buruk.

Jika anak tiba-tiba menunjukkan gejala demam tifoid, segera cari bantuan medis.

Baca Juga: Koma Diabetes, Ancaman Infeksi Pankreas yang Perlu Diwaspadai

Adapun gejala demam tifoid meliputi demam persisten yang meningkat secara bertahap ke 39 ° C hingga 40 ° C, sakit kepala, sakit tenggorokan, kelelahan, lemas, sakit perut, sembelit, diare hingga ruam dan bintik-bintik disekitar perut atau dada.

Tanda dan gejala ini biasanya muncul sekitar tujuh hingga 14 hari setelah tertularnya penyakit.

Baca Juga: 5 Kebiasaan Sarapan yang Salah, Memicu Kegemukan dan Juga Obesitas

Tapi beberapa anak mungkin tidak menjadi sakit selama dua bulan setelah paparan.

Bila itu yang terjadi segera periksakan ke dokter, disana dokter akan menanyakan tanda dan gejala apa saja yang terjadi anak.

Jika dokter mencurigai demam tifoid parah, maka kemungkinan besar anak akan dirawat di rumah sakit.

Anak juga mungkin perlu memberikan sampel tinja, urine, atau darah untuk pengujian.

Baca Juga: 4 Manfaat Kesehatan Buah Ceri, Salah Satunya Mencegah Kanker

Anak kemungkinan akan diobati dengan antibiotik oral. Dalam kasus yang parah, antibiotik diberikan secara intravena atau lewat pembuluh darah.

Oleh karena itu penting bagi setiap orangtua melakukan pencegahan demam tifoid pada anak ini.

Seperti informasi yang dihimpun oleh Intisari Online berikut beberapa cara efektif untuk mencegah demam tifoid pada anak;

Baca Juga: 6 Cara Alami Bersihkan Usus Besar, Dijamin Praktis, Mudah dan Murah

1. Hindari air minum terkontaminasi

Air minum yang terkontaminasi adalah sumber infeksi yang umum. Gunakan air botolan atau minuman berkarbonasi dalam kaleng.

2. Jaga kebersihan tangan

Ajari anak untuk rutin mencuci tangan. Cuci dengan air hangat dan sabun antiseptik sebelum makan.

Baca Juga: Bayi Juga Bisa Mengalami Katarak, Perhatikan Ini Tanda-tandanya

Cuci juga setelah menggunakan toilet. Pembersih tangan berbasis alkohol dapat membunuh kuman ketika air tidak tersedia.

3. Hanya makan buah dan sayuran yang bisa dikupas

Buah atau sayuran mentah mungkin telah dicuci dengan air yang terkontaminasi. Hanya makan produk yang bisa dikupas, seperti pisang.

Baca Juga: Bisa Mengurangi Stres, Berikut 6 Manfaat Berpelukan bagi Kesehatan

4. Vaksinasi

Ada vaksin tifoid yang dapat digunakan pada anak-anak yang lebih tua dari dua tahun. Bicaralah dengan dokter terkait vaksinasi yang tepat untuk anaknya masing-masing.

Itulah beberapa cara yang bisa orangtua lakukan untuk mencegah demam tifoid pada anak.(*)

 

 #berantasstunting

Artikel ini telah tayang di Intisari Online dengan judul Ini Gejala Demam Tifoid pada Anak dan Bagaimana Mencegahnya, Salah Satunya Jangan Minum Air Sembarangan