Find Us On Social Media :

Menstruasi Bikin Wanita Lemas dan Lesu, Ini Asupan Makanan Untuk Mengatasinya

Beberapa asupan makanan yang bisa membuat wanita terbebas dari rasa lemas dan lesu akibat menstruasi.

GridHEALTH.id - Haid atau menstruasi kerap kali membuat wanita menjadai merasa lemas dan lesu.

Hal ini tak lain efek dari rasa nyeri perut dan kram yang memang biasa hadir saat wanita haid.

Diketahui menurut Mayo Clinic sendiri, menstruasi merupakan siklus bulanan pada tubuh alami dimana organ reproduksi mereka mengeluarkan darah secara alami.

Kondisi ini menjadi tanda organ reproduksi wanita untuk bersiap jika terjadi kehamilan.

Persiapan ini ditandai dengan penebalan dinding rahim (endometrium) yang berisi pembuluh darah.

Jika tidak terjadi kehamilan, endometrium akan mengalami peluruhan dan keluar bersama darah melalui organ intim.

Kondisi inilah yang biasanya membuat wanita menjadi sangat terganggu menjalani aktivitas hariannya.

Baca Juga: 5 Manfaat Kesehatan Jantung Pisang, Mengurangi Pendarahan Menstruasi hingga Mengontrol Gula Darah