Find Us On Social Media :

Banyak Cairan Tubuh yang Hilang Selama Puasa, Ini Cara Mengakalinya

Berapa banyak cairan tubuh yang hilang saat berpuasa?

GridHEALTH.id - Sudah secara alamiah tubuh manusia akan kehilangan cairan tubuh setiap harinya.

Kondisi ini tentu akan semakin terasa saat kita menjalankan ibadah puasa.

Keluarnya cairan tubuh ini diketahui sebagai proses alami ekskresi terhadap zat-zat yang memang harus dikeluarkan dari tubuh seperti amonia, dan atau menjaga kestabilan suhu.

Dilansir dari artikel di laman Asosiasi Pelatih Kebugaran Indonesia (APKI), biasanya rata-rata manusia mengeluarkan cairan tubuh sebanyak 2,5 liter setiap harinya.

Dimana 1,2- 1,5 liter cairan terbuang melalui urin, 0,5 liter terbuang dari keringat, 0,4 liter dari penguapan dan pernafasan, dan 150-200 ml terbuang bersama feses.

Saat inilah tubuh berisiko mengalami kekurangan cairan, yang jika dibiarkan dapat mengakibatkan dehidrasi.

Baca Juga: Cara Minum Air di Malam Hari agar Puasa di Siang Hari Tak Dehidrasi

Baca Juga: Jejak Virus Corona Hingga Masuk Indonesia, hanya 2% dari infeksi coronavirus telah dilaporkan