Find Us On Social Media :

Hati-hati, Ternyata Orang Kurus Bisa Kena Diabetes, Ini Gejalanya

Orang kurus juga bisa kena diabetes bila tak memerhatikan asupan makanan yang sehat.

Itupun indeks massa tubuh tidak bisa digunakan untuk melihat komposisi tubuh, misalnya komposisi lemak dan otot.

Karena, meskipun kita kurus bisa saja kondisi tubuh tidak terlalu sehat jika punya penumpukan lemak di bagian perut, meskipun tidak kentara.

 

Lemak di perut dan pinggang inilah yang lebih cenderung memproduksi hormon yang tidak baik untuk pembuluh darah, yang bisa menyebabkan kadar gula darah tinggi.

Faktor lain adalah genetik dan gaya hidup. Kita memiliki 40% risiko terkena diabetes jika salah satu dari orangtua memiliki diabetes.

Sedangkan gaya hidup misalnya merokok, suka minuman beralkohol, kurang olahraga, kurang tidur, dan makan sembarangan (diet tidak sehat).

Asupan nutrisi masa kecil, bahkan sebelum lahir juga mendukung orang kurus bisa kena diabetes. Menurut data, risiko orang kurus terkena diabetes lebih tinggi pada beberapa ras, termasuk ras Asia.

Baca Juga: WHO Peringatkan Warga Dunia, Fase Berbahaya Tahap 2 Baru Saja Dimulai, Indonesia Dinilai Jadi Hotspot Baru

Baca Juga: Punya Balita di Rumah, Apa Yang Harus Tersedia di Kotak Obat P3K?

 

Orang kurus biasanya abai pada diabetes karena merasa risiko terserangnya lebih kecil disbanding orang gemuk.