Find Us On Social Media :

Warga Brasil Protes Turun Ke Jalan Tolak Vaksin Covid-19 Asal China, ' Kami Bukan Kelinci Percobaan'

Warga Sao Paulo di Brasil menolak uji coba vaksin Covid-19 Sinovac buatan China.

Belum lama, lembaga independen Lapor Covid-19 melakukan survei "Pemahaman dan Kepercayaan Masyarakat terhadap Vaksin dan Obat Virus Corona"(Covid-19) di Indonesia.

Berdasarkan hasil survei tersebut, sebagian masyarakat masih ragu menerima vaksin dan obat Covid-19 yang dibuat oleh perusahaan Sinovac Cina dan perusahaan BUMN Bio Farma.

Dari survei tersebut, warga lebih memilih Vaksin Merah Putih Covid-19 yang dikembangkan secara mandiri oleh Indonesia di bawah kerjasama Lembaga Biologi Molekuler Eijkman dan pemerintah.

Adapun rincian survei tersebut, sebanyak 27% responden ragu-ragu menggunakan vaksin covid-19 Sinovac, 32% tidak setuju, 10% sangat tidak setuju. Sebanyak 31% responden setuju menggunakan vaksin Sinovac.

Untuk vaksin merah putih, 37% responden mengaku ragu-ragu, 3%, 16% sangat tidak setuju. Namun ada 44% responden yang setuju menggunakan vaksin merah putih buatan Eijkman.

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Gangguan Tidur Agar Anak Autis Dapat Tidur Nyenyak

Baca Juga: Selain Tahi Lalat, Kuku Juga Bisa Menjadi Penanda Kondisi Kanker

"Jadi masih lebih banyak responden yang mau memakai vaksin merah putih buatan Eijkman," ucap Kolaborator Ahli Lapor Covid-19 Dicky Pelupessy melalui diskusi virtual Lapor Covid-19, Selasa (13/10/2020). (*)

#berantasstunting #hadapicorona