Find Us On Social Media :

5 Resep Alami India untuk Detoks Paru-paru, Tingkatkan Fungsi Paru Hingga Halau Infeksi

Detok paru-paru

GridHEALTH.id – Menjaga kesehatan paru-paru penting, terlebih di masa pandemi Covid-19 ini.

Cara untuk mempunyai paru-paru sehat, salah satu caranya bisa dengan detoksifikasi, pembersihan paru-paru secara teratur dapat membantu membuang racun, penyebab iritasi, dan organisme berbahaya lainnya.

Baca Juga: Pesan Terakhir Gatot Brajamusti, Alasan Mengapa Sakitnya Bisa Merenggut Nyawanya

Dengan demikian fungsi paru-paru baik, mengurangi pembengkakan, peradangan, dan memperkuat paru-paru.

Malah jika rutin detoks paru-paru, bisa mengobati bronkitis kronis, asma, infeksi tenggorokan, dan mencegah bau mulut, loh.

Baca Juga: Joe Biden Presiden Amerika Terpilih Sosok Ayah Hebat, Terbukti Saat Mengurus Anak Sulungnya yang Sakit Kanker Otak

Melansir Grid.ID (9 November 2020) dari Times of India, menurut Dr Vishakha Mahindroo, MD, Ph D (Sch), Konsultan Ayurveda Senior dan Ahli Panchakarma, inilah beberapa cara mudah untuk membersihkan dan mendetoks paru-paru secara alami:

1. Berkumur dengan kunyit

Baca Juga: Diperpanjang Lagi, Anies Baswedan Berdalih PSBB Transisi Terkendali: 'Jakarta Menuju Aman', Benarkah?

Berkumur dengan air kunyit tepat sebelum tidur adalah cara lain yang mudah untuk mendetoks paru-paru.

Tambahkan sejumput kunyit ke air panas dan berkumur dengannya.

Kunyit mengandung senyawa aktif yang disebut kurkumin, yang akan melarutkan lendir.

Baca Juga: Dijatuhi 20 Tahun Penjara, Aa Gatot Brajamusti Meninggal Dunia Lantaran Dua Penyakit Mematikan

Ini juga membantu meredakan sesak dada dan memiliki khasiat penyembuhan yang membunuh bakteri dan mengobati pilek serta batuk.

2. Minum Teh kayu manis

Minum teh kayu manis juga sangat membantu dalam membersihkan paru-paru.

Kayu manis telah digunakan sejak lama untuk mengobati masalah pernapasan.

Baca Juga: Jadi Daerah Tertinggi Kasus Covid-19, Anies Baswedan Kembali Perpanjang PSBB Transisi Jakarta hingga 22 November

Penggunaan kayu manis sudah ada sejak zaman Romawi untuk mengobati masalah pencernaan dan saluran pernapasan.

Tambahkan sepotong kecil kayu manis ke dalam satu gelas air dan didihkan sampai menjadi setengah jumlahnya.

Baca Juga: Bahaya Kelebihan Zat Besi, Bisa Menyebabkan Gampang Lelah dan Diabetes

Kamu juga bisa menambahkan kayu manis ke dalam teh biasa.

3. Minum Teh jahe

Salah satu pengobatan rumahan yang paling banyak digunakan untuk menyembuhkan batuk dan pilek adalah teh jahe.

Baca Juga: Resmi Jadi Presiden AS, Joe Biden Pastikan Bergabung Lagi dengan WHO dan Bagikan Vaksin Gratis

Teh jahe dikenal dengan khasiat anti peradangannya.

Jahe membantu mengeluarkan racun dari saluran pernapasan.

Ia juga memiliki vitamin dan mineral seperti kalium, magnesium, seng, dan beta-karoten.

Baca Juga: 5 Manfaat Minum Kopi Hitam di Pagi Hari, Bisa Cegah Penyakit Jantung

Beberapa penelitian bahkan menemukan bahwa ekstrak jahe dapat membunuh sel kanker paru-paru.

Oleh karena itu, salah satu cara terbaik untuk memperkuat paru-paru dan kekebalan adalah dengan meminum teh jahe setiap hari.

4. Uap

Terapi uap adalah salah satu cara terbaik untuk membersihkan paru-paru.

Baca Juga: Lagi, Seorang Ayah Tega Membunuh 2 Anaknya yang Masih Balita, Alasannya Depresi Akibat Lockdown

Menghirup uap air akan membuka saluran udara dan membantu paru-paru mengalirkan lendir.

Saat musim dingin tiba, ada baiknya mengambil uap setiap hari untuk membersihkan saluran udara yang tersumbat.

Menghirup uap air dapat membantu meningkatkan pernapasan dalam waktu singkat.

5. Latihan pranayama

Baca Juga: Musim Hujan Saat Pandemi Covid-19, Ini Cara Paling Efektif Jaga Daya Tahan Tubuh dan Terhindar Dari Segala Penyakit

Berlatih pernapasan pranayama membantu membersihkan lendir di saluran udara, mengurangi penyumbatan, mengurangi kembung, dan meningkatkan fungsi paru-paru.

Menempatkan satu tetes minyak wijen di setiap lubang hidung setelah berlatih pranayama dapat meningkatkan manfaat latihan ini.(*)

Baca Juga: 7 Manfaat Tidur Menghadap ke Kiri, Selain Meningkatkan Kesehatan Otak

#berantasstunting

#HadapiCorona