Find Us On Social Media :

5 Makanan Terbaik dan Penting Untuk Kesehatan Kulit, Rambut, dan Kuku

Alpukat salah satu makanan yang baik bagi kesehatan kulit, rambut, dan kuku karena alpukat mengandung banyak vitamin E, lemak baik, serat, dan vitamin C.

4. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan mengandung banyak asam lemak sehat, berbagai jenis vitamin, antioksidan, dan mineral.

Salah satunya adalah kacang Brazil yang mengandung selenium. Selenium telah terbukti sangat bermanfaat bagi kesehatan rambut dan kulit kepala, terutama bila memiliki kulit kepala yang kering atau mudah berketombe.

Selain itu, seperti halnya alpukat dan minyak zaitun, kacang-kacangan juga mengandung banyak vitamin E.

Biji labu kuning juga mengandung banyak seng, yang telah terbukti sangat bermanfaat bagi yang berjerawat.

Baca Juga: Penasihat Ilmiah Pemerintah Inggris Nyatakan Vaksin Covid-19 AstraZeneca Bekerja Baik

Baca Juga: Rusia Klaim Vaksin Covid-19 Sputnik V Produksinya 95% Efektif

Baca Juga: Sering Merasa Sedih Saat Haid Merupakan Gejala PMS, Ini Cara Mengatasinya

5. Telur

Kuning telur mengandung nutrisi penting, biotin, yang sebenarnya merupakan salah satu jenis vitamin B (vitamin B7).

Kekurangan biotin dapat membuat kuku menjadi rapuh dan rambut rontok. Jadi memenuhi kebutuhan biotin dapat membantu mengatasi kedua hal tersebut. (*)

#berantasstunting #hadapicorona #bijakGGL