Find Us On Social Media :

Dari Pejabat Tinggi Hingga Artis Ramai Daftar Jadi Orangtua Asuh Aisyah yang Jadi Sebatang Kara Akibat Covid-19

Aisyah Allisa (10), penyintas Covid-19 yang jadi sebatang kara karena sang ibu, Rina (44), meninggal akibat terpapar Covid-19 pada Sabtu (16/1/2021).

GridHEALTH.id -Aisyah Allisa, bocah 10 tahun penyintas Covid-19 yang kini menjadi yatim piatu karena ayah dan ibunya meninggal dunia.

Setelah 13 hari menjalani karantina, kini Aisyah Allisa telah dinyatakan sembuh dari Covid-19. Namun sayang, tangis Aisyah Allisa pecah tatkala harus menerima kenyataan kini hidupnya sebatang kara tanpa orangtua.

Aisyah Allisa merupakan anak sebatang kara karena sang ibu, Rina (44), meninggal akibat terpapar Covid-19 pada Sabtu (16/1/2021).

Sedangkan, sang ayah, sudah sejak delapan tahun lalu meninggal dunia. Kini, Aisyah dirawat oleh negara, dalam hal ini, Dinas Sosial (Dinsos) Tangsel.

Secara administrasi anak kelas IV SD itu dinyatakan terlantar oleh pihak kepolisian berdasarkan keterangan Ketua RT dan RW di Kelurahan Benda Baru, Pamulang, tempat Aisyah tinggal dulu.  Selama delapan tahun Aisyah dan ibunya tinggal di rumah kontrakan di Benda Baru.

Kartu Keluarga hanya mencatatkan nama Aisyah dan ibunya, Rina (44). Sang ayah meninggal dunia sebelum keduanya pindah ke Benda Baru.

Baca Juga: Akhirnya, Tim WHO Berhasil Mengunjungi Rumah Sakit di Wuhan yang Menangani Kasus Pertama Covid-19

Baca Juga: Asupan Gluten Di Usia Balita Berisiko Munculkan Diabetes Tipe 1

Sedangkan Rina meninggal dunia pada Sabtu (16/1/2021) karena serangan Covid-19. Setelah pihak lingkungan, Ketua RT dan RW melapor, pihak kepolisian menerbitkan surat keterangan bahwa Aisyah berstatus terlantar.