Find Us On Social Media :

Dari Pejabat Tinggi Hingga Artis Ramai Daftar Jadi Orangtua Asuh Aisyah yang Jadi Sebatang Kara Akibat Covid-19

Aisyah Allisa (10), penyintas Covid-19 yang jadi sebatang kara karena sang ibu, Rina (44), meninggal akibat terpapar Covid-19 pada Sabtu (16/1/2021).

Kendati hasil swab test terakhirnya belum keluar, namun Aisyah sudah dinyatakan sembuh. " Tigabelas  hari karantina dan sebenarnya dia tanpa gejala ya termasuk OTG dia. Swab belum ada hasilnya, kita lagi tanya Labkesda."

"Tapi pedoman kelima kesembuhan itu tidak ditentukan hasil swab. Yang penting selama masa isolasi, OTG 10 hari, kalau gejala ringan 10 hari gejala, setelah itu tambah 3 hari lagi.

Kepala Dinas Sosial (Dinsos), Wahyunoto Lukman, mengatakan sudah ada 10 orang, dari mulai artis hingga pejabat tinggi TNI Angkatan Darat (AD) yang ingin mengadopsi Aisyah.

"Ada yang mantan pejabat Kementerian Sosial, ada yang Pejabat Tinggi di TNI Angkatan Darat, ada yang di media juga yang ngetop, artis ada, dan itu bukan sekali dua kali, memang dulu karena rumah singgah kita dekat markas artis itu, lihat berita gitu langsung komunikasi," ujar Wahyunoto saat kepulangan Aisyah, di RLC Ciater, Serpong.

Selain kepada dirinya, banyak juga orang-orang yang ingin mengadopsi Aisyah melalui pejabat Dinsos Tangsel lainnya.  Hanya saja, pihaknya belum membuka secara resmi kesempatan mengadopsi Aisyah.

Baca Juga: Pengalaman Brasil, Vaksin Covid-19 Sinovac Lebih Efektif Bila Interval Antara Dua Suntikan Lebih Lama

Baca Juga: Smoothie Sederhana Untuk Mengurangi Nyeri Haid Dalam Hitungan Jam

"Secara resmi kita belum buka, kita menjaga ini dulu, ketenangan Aisyah. Kalau nanti diumumkan bisa 50-100 karena yang menghubungi kita sudah lebih dari 10."