Find Us On Social Media :

Kasus Covid-19 Diramal Menurun usai Vaksinasi, Penolak Bakal Kena Denda Rp 5 Juta dan Tak Diberi Bansos

Kasus Covid-19 dinilai menurun setelah ada vaksinasi

GridHEALTH.id - Belakangan ini, kasus Covid-19 di Indonesia kerap berada di bawah angka 10 ribu per hari.

Bahkan pda Kamis (18/2/2021), penambahan kasus harian Covid-19 mencapai 9.039 kasus.

Baca Juga: Tolak Vaksinasi Covid-19 Bisa Kena Denda hingga Berhenti Diberi Bansos, WHO: Kami Tak Pernah Mewajibkan

Akibat hal tersebut, Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengatakan, kasus positif Covid-19 berpotensi mengalami penurunan dalam beberapa pekan ke depan.

"Angka kasus positif ini dalam beberapa minggu ke depan akan dievaluasi kembali dan mengingat tingkat kepatuhan protokol kesehatan meningkat tajam, kemungkinan besar angka kasus positif dalam beberapa minggu ke depan akan menurun," ujar Wiku, dalam kanal YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (17/2/2021).

Baca Juga: Cegah Keparahan Covid-19 Saat Isolasi Mandiri, 2 Alat Kesehatan Ini Ternyata Harus Ada di Rumah

Selain tingkat kepatuhan terhadap protokol kesehatan, menurunnya kasus Covid-19 disinyalir akibat banyaknya tenaga kesehatan yang telah mendapat vaksinasi Covid-19.