Find Us On Social Media :

1 dari 3 Anak Terkena Gangguan Mental Terkait Pandemi Covid-19, Studi

Anak-anak di sekolah dasar Gustav-Falke, di Berlin, Jerman.

Pemerintah berharap untuk meringankan pembatasan lebih lanjut dalam beberapa minggu mendatang dan mengatakan bahwa pembukaan kembali semua sekolah adalah prioritas utama.

 

Namun, ada kekhawatiran, negara itu akan masuk ke gelombang ketiga infeksi karena varian virus yang lebih menular.

 Ahli virologi telah berulang kali mengatakan masih belum jelas sejauh mana virus menyebar dari anak-anak yang bersekolah ke rumah dan masyarakat.

Lebih dari 2 juta orang telah tertular virus di Jerman dan hampir 70.000 telah meninggal karena Covid-19, meskipun korban tewas di bawah usia 20 tahun hanya sedikit sekali (10 orang), menurut pusat pengendalian penyakit negara itu.

Meskipun anak-anak tidak memiliki risiko komplikasi penyakit virus corona yang parah atau dari varian Covid-19 Inggris seperti orang dewasa yang lebih tua, mereka mungkin lebih rentan terhadap efek kesehatan mental tambahan dari pandemi, menurut para ahli.

Baca Juga: Pakai Masker Menghambat Pembicaraan? Ini Tips Agar Komunikasi Lancar

Baca Juga: Kehamilan Kedua, Beda Dengan yang Pertama? Ini Sejumlah Perbedaannya

Evaluasi, yang diperoleh oleh kantor berita Jerman Deutsche Presse-Agentur (dpa), menunjukkan bahwa jumlah anak dan remaja yang dirawat di rumah sakit untuk perawatan psikiatris di Berlin hampir dua kali lipat selama paruh pertama tahun 2020.