Hal ini dapat terjadi karena hubungan antara usus dan kulit akan dapat mempengaruhi proses homeostatis kulit yang dapat menjaga agar kulit tetap sehat.
Ketidakseimbangan bakteri dalam usus juga akan mempengaruhi kondisi keseimbangan bakteri yang ada di kulit.
Selain itu, jika kita mengonsumsi makanan tertentu yang tidak sehat maupun memicu alergi, perut akan memproduksi protein yang dapat mengiritasi kulit dan menimbulkan masalah kulit.
5. Perubahan berat badan
Kenaikan dan penurunan berat badan dapat terjadi karena beberapa faktor, namun faktor yang cenderung sering diabaikan adalah kondisi kesehatan perut.
Kondisi usus yang tidak baik akan mempengaruhi kemampuan tubuh dalam menyerap nutrisi, mengatur gula darah dan menyimpan lemak.
Jumlah bakteri usus kecil (SIBO) yang tinggi dapat memicu penurunan berat badan.
Sedangkan dalam kasus berat badan naik, ketidakseimbangan bakteri dalam tubuh akan menyebabkan penurunan penyerapan nutrisi yang menjadikan seseorag biasanya mudah lapar.
Baca Juga: Deteksi Jenis Kelamin Bayi dalam Kandungan dari Payudara Ibu Hamil