Find Us On Social Media :

4 Minuman Anti-inflamasi Untuk Meredakan Sakit Punggung, Mau Coba?

Sakit punggung.

GridHEALTH.idSakit punggung adalah masalah yang sangat umum dan akan mempengaruhi banyak orang di beberapa titik selama hidupnya.

Kabar baiknya menurut laman versusarthritis.org, bahwa dalam banyak kasus sakit punggung bukan masalah serius, dan mungkin hanya disebabkan oleh ketegangan sederhana pada otot atau ligamen.

Karenanya sebisa mungkin, yang terbaik adalah melanjutkan aktivitas normal sehari-hari sesegera mungkin dan terus bergerak.

Menjadi aktif dan berolahraga tidak akan memperburuk sakit punggung, bahkan jika kita memiliki sedikit rasa sakit dan ketidaknyamanan pada awalnya.

Tetap aktif akan membantu kita menjadi lebih baik. Minum obat penghilang rasa sakit juga dapat membantu.

Selain itu, kita juga bisa mengonsumsi beberapa minuman yang memiliki sifat anti-inflamasi, antioksidan, dan anti-kanker untuk meredakan sakit punggung.

Baca Juga: Tak Perlu Andalkan Obat, Ini Beragam Cara Alami Atasi Sakit Punggung

Dilansir dari pharmeasy.in, berikut adalah beberapa minuman anti-inflamasi yang efektif untuk meredakan sakit punggung.

1. Susu kunyit

Minuman favorit ini mengandung banyak sifat anti-inflamasi, antioksidan, dan sifat anti-rematik.

Tambahkan setengah sendok teh bubuk kunyit ke dalam segelas susu hangat dan konsumsilah secara teratur.

Minumlah sebelum tidur untuk memungkinkan proses anti-inflamasi bekerja saat tidur.

2. Teh jahe

Minuman herbal ini mengandung sifat anti-inflamasi dan antioksidan.

Ini menurunkan kemungkinan sakit punggung.

Baca Juga: Nyeri Punggung Bisa Jadi Tanda Gejala Covid-19, Ini Ciri-cirinya

3. Jus ceri asam

Ceri asam (tart) penuh dengan antioksidan, vitamin C, dan agen anti-inflamasi.

Jus ceri tart dapat meredakan nyeri otot, nyeri sendi, dan nyeri punggung.

Untuk hasil terbaik, cobalah minum jus ceri asam setiap hari.

4. Air rebusan kemangi

Rebus 10 hingga 12 daun kemangi dalam secangkir air sampai airnya menguap menjadi setengahnya.

Biarkan dingin hingga suhu kamar, lalu tambahkan sedikit garam ke dalamnya.

Minum air rebusan ini sekali atau dua kali sehari jika mengalami sakit punggung ringan atau berat.

Selamat mencoba.(*)

Baca Juga: Sakit Punggung, 90% Orang Dewasa Mengalaminya, Cegah Sebelum Terjadi