Find Us On Social Media :

6 Makanan dan Minuman yang Harus Dipantang Penyandang Diabetes

Kadar gula darah yang tinggi dan tidak terkontrol dapat mengakibatkan komplikasi pada penyandang diabetes.

GridHEALTH.idDiabetes adalah kondisi metabolisme kronis yang ditandai dengan kadar gula darah yang tinggi.

Penyandang diabetes diwajibkan untuk selalu mengontrol kadar gulanya, karena jika tidak, dapat menyebabkan komplikasi pada kesehatan.

Sejumlah komplikasi yang bisa dialami oleh penyandang diabetes di antaranya kerusakan saraf, penyakit jantung, kebutaan, hingga tidak sadarkan diri atau koma.

Baca Juga: Waspadai Tanda Infeksi Jamur Kuku Pada Penyandang Diabetes, ini Ciri-cirinya

Mengontrol kadar gula darah bisa dilakukan setiap hari dengan menggunakan glukometer atau alat cek gula darah.

Supaya gula darah terkontrol, jalankan pola hidup sehat, seperti menghindari makanan yang kurang baik untuk penyandang diabetes.

Gula darah yang terkontrol, tidak hanya mengurangi risiko terjadinya komplikasi, tapi juga dapat membuat penyandang diabetes hidup dengan nyaman.

Untuk itu sangat dianjurkan penyandang diabetes memantang makanan dan minuman di bawah ini.

Baca Juga: 9 Komplikasi Diabetes yang Harus Diwaspadai, Salah Satunya Koma

1. Roti putih

Dilansir dari Diabetes.co.uk, sama halnya dengan nasi putih penyandang diabetes harus menghindari mengonsumsi roti putih. Pasalnya, roti yang dibuat dari tepung ini, ketika dimakan akan dicerna dan diubah oelh tubuh menjadi glukosa dengan sangat cepat.

Perubahan yang sangat cepat tersebut, dapat meningkatkan kadar gula darah. Roti putih ukuran normal, mengandung sekitar 30 gram karbohdirat. Ini berarti roti akan meningkatkan gula darah pada tingkat yang sama dengan mengonsumsi 7 sendok teh gula.

Baca Juga: Kebutuhan Karbohidrat Penyandang Diabetes Berbeda-beda, Ini Cara Mengetahuinya

2. Daging olahanan

Makanan pantangan berikutnya bagi penyandang diabetes adalah daging olahan. Daging olahan biasanya tinggi akan garam.

Sehingga penyandang diabetes yang memiliki tekanan darah tinggi, sebaiknya berhati-hati dan membatasi asupan garam agar tidak lebih dari 2.300 miligram per hari.

3. Minuman manis

Minuman manis memiliki karbohdirat yang tinggi, sehingga harus dihindari oleh penyandang diabetes.

Selain itu, minuman ini juga sarat akan fruktosa yang memiliki hubungan resitensi insulin, dikutip dari National Institue of Health.

Mengonsumi minuman manis juga bisa meningkatkan kondisi yang berhubungan dengan diabetes, yakni penyakit hati berlemak.

Baca Juga: Sering Dianggap Lebih Baik, Benarkah Diet Soda Bisa Bantu Turunkan Berat Badan?

4. Lemak trans

Makanan pantangan penyandang diabetes selanjutnya adalah lemak trans. Ini merupakan lemak tak jenuh yang sudah diubah secara kimiawi untuk meningkatkan stabilitasnya.

Lemak trans sering dihubungkan dengan peradangan, resitensi insulin, menumpuknya lemak perut, dan penyakit jantung.

Baca Juga: Orang dengan HIV Empat Kali Lebih Berisiko Terkena Diabetes, Kenapa?

5. Yogurt dengan perasa

Yogurt tanpa perasa dan topping apapun adalah yang terbaik bagi penyandang diabetes. Yogurt biasanya terbuat dari susu tanpa lemak dan sarat dengan karbohidrat dan gula.

US Departement Of Argiculture mencatat, 1 cangkir porsi yogurt yang diberikan perasa buah, mengandung hampir 31 gram gula. Ini berarti hampir 61% kalorinya berasal dari gula.

6. Sereal

Sereal menjadi salah satu makanan yang sering dikonsumsi ketika sarapan. Namun ini kurang baik bagi penyandang diabetes.

Ini karena kebanyakan sereal mengandung karbohidrat yang tinggi. Selain itu, protein yang ada pada sereal pun sangat sedikit.

Padahal itu merupakan nutrisi yang penting untuk menjaga kadar gula darah agar tetap stabil sepanjang hari.(*)

Baca Juga: Khasiat Daun Salam Sebagai Obat Alami Diabetes, Cukup 400 ml Untuk Kontrol Gula Darah