Find Us On Social Media :

5 Perubahan Gaya Hidup Sederhana Untuk Mengatasi Hipertensi

Berolahraga secara teratur, mengurangi risiko hipertensi atau tekanan darah tinggi.

GridHEALTH.id - Hipertensi atau darah tinggi adalah faktor risiko utama untuk penyakit kardiovaskular, termasuk stroke, serangan jantung, gagal jantung, dan aneurisma.Tingkat tekanan darah yang optimal adalah pembacaan di bawah 120/80mmHg sementara pembacaan di atas 140/90mmHg umumnya dianggap tinggi.

Sangat penting untuk menjaga tekanan darah tetap terkendali. Oleh sebab itu, selain diberikan obat oleh dokter, segera lakukan perubahan gaya hidup berikut;

1. Berhenti minum alkohol dan merokokMinum terlalu banyak alkohol dapat meningkatkan tekanan darah ke tingkat yang tidak sehat.

Peminum berat yang ingin mengurangi tekanan darah disarankan untuk secara perlahan mengurangi asupan alkohol selama 1-2 minggu untuk menghindari risiko tekanan darah yang sangat tinggi.

Juga, setiap batang rokok yang diisap dapat meningkatkan tekanan darah selama beberapa menit setelah selesai.

Menghentikan dua hal ini sangat membantu menormalkan tekanan darah.

Baca Juga: Risiko Stroke Meningkat Bila Pengobatan Hipertensi Tidak Tepat, Studi

Baca Juga: Berapa Banyak Karbohidrat yang Kita Butuhkan Setiap Hari? Begini Cara Menghitungnya

2. Lepaskan stres

Tubuh menghasilkan gelombang hormon ketika kita berada dalam situasi stres. Hormon-hormon ini untuk sementara meningkatkan tekanan darah dengan menyebabkan jantung berdetak lebih cepat dan pembuluh darah menyempit.