Find Us On Social Media :

Viral Sopir Bus PO Haryanto Alami Serangan Stroke Saat Bertugas, Studi: Kerja Lebih Dari 8 Jam Ternyata Berisiko

Sopir bus PO Haryanto alami gejala stroke saat bertugas.

GridHEALTH.id - Kasus sopir bus PO Haryanto tiba-tiba mengalami gejala stroke belakangan saat bertugas ramai menjadi perbincanagan warganet.

Pasalnya video yang memperlihatkan kejadian tersebut cukup banyak beredar di media sosial.

Dilansir dari akun YouTube MP Channel, Kamis (26/5), dalam video itu tampak sopir bus PO Haryanto harus dipapah oleh rekan-rekannya karena tiba-tiba sakit dan lemas.

Tampak pula salah satu kaki sang driver lemas tak bertenaga.

"Padahal pas turun dari bus masih bisa jalan," tulis dalam video.

"Selang beberapa menit sudah lemas, dan susah jalan," jelasnya.

"Dan harus dipapah sama teman-temannya," tambahnya.

Kejadian ini pun mendapat respons dari Bos PO Haryanto, Rian Mahendra.

Menurut Rian, kejadian itu menimpa anak buahnya yang bernama Pak Buyung dan terjadi pada 3 Mei lalu.

Baca Juga: 3 Manfaat Makan Mangga Saat Udara Panas, Bisa Mencegah Heat Stroke

"Itu sudah rekan kita belasan tahun," ujarnya.

"Kemarin kena stroke tiba-tiba, kena gejala struk," jelas Rian.