Kandungan kopi yang memiliki efek diuretik yang sangat ringan dapat merangsang fungsi metabolism, bersama dengan kemampuan tubuh membakar lemak, selain itu ampas kopi juga dapat dijadikan sebagai scrub yang mengencangkan, menghaluskan, dan mengencangkan kulit di sekitar pinggul dan paha.
- Memijat bagian paha dengan cuka sari apel atau minyak kelapa
Cuka sari apel akan membantu memecah lemak dan mencegah akumulasi lemak tubuh dengan kandungannya yaitu magnesium, kalsium, dan potassium, sedangkan kandungan minyak kelapa dapat memperkuat jaringan kulit, melonggarkan lemak ekstra di paha, meningkatkan metabolisme, dan menurunkan kolesterol, sehingga dianggap efektif untuk membantu mengurangi lemak paha.
- Mengonsumsi cabai rawit
Bagi yang suka makan makanan pedas, khususnya pedas dari cabai rawit memiliki keuntungan, di mana konsumsi cabai rawit dapat mengurangi lemak di pinggul dan paha dengan cara mengurangi nafsu makan, membakar lemak, menurunkan berat badan, dan membuang racun dalam tubuh.
- Kurangi karbohidrat, makan lebih banyak serat dan protein
Konsumsi protein penting untuk menurunkan lemak paha karena efektif pada pembentukan otot dan mengurangi karbohidrat dengan menambahkan serat pada asupan nutrisi, juga membantu tubuh tetap kenyang dengan kalori yang lebih sedikit dibandingkan karbohidarat.
Baca Juga: Healthy Move, Latihan Olahraga Teratur Membantu Kita Bebas Pikun di Usia Tua, Studi