GridHEALTH.id - Pijat refleksi ternyata dapat membantu mengurangi keluhan yang disebabkan oleh nyeri sendi.
Nyeri sendi biasa terjadi pada persendian yang ada di sekitar lutut, siku, pinggul, dan juga telapak kaki.
Rasa nyeri yang ditimbulkan seringnya disertai dengan kekakuan, sehingga terasa sulit untuk bergerak.
Apa Itu Pijat Refleksi?
Melansir News Medical Life Sciences, pijat refleksi merujuk pada cara memijat yang terdiri dari berbagai tekanan pada area tertentu.
Hal ini dilakukan untuk memberikan relaksasi, serta mampu mengurangi tingkat stres pada tubuh.
Terdapat titik-titik pijat dan masing-masing berhubungan dengan struktur atau organ dalam
tubuh. Titik pijat yang dipilih akan disesuaikan dengan bagian tubuh yang sakit.
Metode pengobatan ini, dianggap mampu mengurangi rasa sakit dan memberikan ketenangan pada orang yang melakukannya. Tidak ada efek samping yang ditimbulkan.
Pijat Refleksi untuk Nyeri Sendi
Manfaat pijat refleksi untuk atasi nyeri sendi telah dipelajari dalam penelitian yang dilakukan di University of Portsmouth.
Mereka mencoba melihat kemampuan pijat yang dapat mengurangi sensasi nyeri dengan melepaskan senyawa kimia.
Dilansir dari Richdales Institute, hasilnya menunjukkan bahwa pijat refleksi efektif sebagai “obat pereda nyeri” dan dapat diandalkan untuk mengatasi nyeri sendi karena arthritis.
Tak hanya menghilangkan rasa nyeri, pijatan yang dilakukan juga efektif meningkatkan kualitas tidur, sirkulasi darah, dan mengurangi stres.
Baca Juga: 6 Penyebab Nyeri Sendi yang Jarang Disadari, Tak Hanya Peradangan
Hal-hal tersebut sangat bermanfaat membuat penanganan radang sendi menjadi lebih efektif.
Cara Pijat Refleksi untuk Atasi Nyeri Sendi
Dilansir dari Rocky Mountain Foot & Ankle Center, mengatasi nyeri sendi dengan metode pijat dilakukan dengan langkah-langkah berikut.
• Gunakan handuk hangat untuk mengompres titik pijat selama beberapa menit untuk melemaskan otot-ototnya
• Manfaatkan minyak esensial yang memang diperuntukkan untuk nyeri seperti eucalyptus, lavender, atau rosemary
• Pijat pada titik yang berhubungan dengan rasa sakit, lakukan secara berulang
Ingat, lakukan pijatan dengan lembut agar tidak menimbulkan rasa sakit yang tak tertahankan.
Untuk bisa mendapatkan kesembuhan yang maksimal, lakukan teknik ini dua kali seminggu setiap akan tidur.
Metode pijat bisa dilakukan sebagai pengobatan sendiri atau bersamaan dengan yang lainnya.
Tapi sebelum memulainya, lebih baik berkonsultasi terlebih dulu dengan tenaga kesehatan profesional.
Jika dirasa setelah kondisi justru malah semakin memburuk, segera hentikan dan kunjungi fasilitas kesehatan. (*)
Baca Juga: Tersiksa karena Nyeri Sendi, Pijat Lembut 6 Titik Ini untuk Mengatasinya