Kopi yang tidak berisiko menyebabkan asam lambung kambuh adalah yang tingkat keasamannya rendah.
Minum kopi jenis ini tak hanya terasa lebih lembut, tapi sensasi pahitnya juga sedikit, dan lebih lembut bagi pencernaan.
2. Kurangi penyebab peradangan
Krimer dan gula yang ditambahkan ke kopi bisa jadi salah satu pemicu heartburn.
Beberapa menemukan bahwa menambahkan susu ke dalam kopi dapat mengurangi heartburn, tapi ada pula yang merasa ini justru membuat gejalanya memburuk.
Susu tinggi lemak dan krimer diketahui sebagai pemicu heartburn, dan ini juga buruk bagi orang-orang yang intoleransi terhadap laktosa.
Gula dan pemanis buatan telah dihubungkan dengan peradangan di tubuh secara keseluruhan. Mereka sulit dicerna, berpotensi memperburuk gejala yang sudah ada.
3. Perhatikan asupan kafein
Kafein sebaiknya dikonsumsi dalam jumlah sedang. Bahkan orang dewasa yang sehat, juga harus membatasi asupan kafein.
Batas paling sehat bagi orang dewasa 400mg per hari atau sama dengan 4 cangkir kopi.
Selalu ingat bahwa kandungan kafein beragam tergantung pada level pemanggangganan.
Terlalu banyak kafein juga dapat membuat perut kembung dan buncit, sehingga mengganggu tidur.
Jika diminum secukuonya, kafein dalam kopi sama sekali tidak bermasalah. (*)
Baca Juga: 4 Titik Pijat Untuk Asam Lambung, Bisa Jadi Pertolongan Pertama Saat Kambuh