Find Us On Social Media :

Ide Menu PMT yang Enak dan Sehat di Posyandu, Perbaiki Gizi Anak Stunting

Ide PMT stunting mencakup protein, karbohidrat, dan lemak.

GridHEALTH.id - Stunting terjadi pada anak yang mengalami kekurangan gizi dalam jangka waktu yang lama.

Bila dibiarkan tanpa penanganan, pertumbuhan dan perkembangan seorang anak akan terganggu.

Ini akan menimbulkan efek jangka pendek maupun jangka panjang, yang berlanjut hingga anak memasuki usia dewasa.

Untuk mengatasi kekurangan gizi yang dialami oleh anak, pemerintah menjalankan program Pemberian Makanan Tambahan (PMT).

Pemberian PMT terhadap anak-anak ini, biasanya dilakukan di Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) yang mudah dijangkau oleh masyarakat.

Apa Itu Pemberian Makanan Tambahan?

Melansir laman Fakultas Keperawatan UNAIR, PMT adalah program intervensi yang ditujukan pada anak-anak kurang gizi.

Dijalankannya program ini bertujuan untuk meningkatkan status gizi dan mencukupi kebutuhan gizinya.

Terdapat dua jenis PMT yang dilakukan, yakni untuk penyuluhan dan pemulihan.

* Penyuluhan: Makanan tambahan diberikan untuk mencegah terjadinya masalah gizi.

* Pemulihan: Makanan tambahan diberikan kepada anak-anak yang sudah terindikasi kurang gizi, biasanya berlangsung selama 90 hari.

Rekomendasi Ide Menu PMT

Dikutip dari Tribunnews, dokter spesialis gizi klinis Siloam Hospital dr Adinda Maharani, dalam makanan untuk mencegah maupun mengatasi stunting harus mengandung tiga komponen utama yakni protein, lemak, dan karbohidrat.

Baca Juga: Jangan Tunggu Sampai Terlambat, Mencegah Stunting Bisa Dimulai Sebelum Hamil

Berikut adalah beberapa ide PMT stunting yang sehat dan enak untuk anak-anak.

1. Bubur ikan jagung

Makanan pertama dengan kandungan tiga komponen utama tersebut yang mudah dibuat adalah bubur ikan jagung.

Bahan yang diperlukan yakni 15 gram tepung jangung, 10 gram ikan yang sudah dihaluskan, 5 gram tempe dihaluskan, 25 gram pisang gram daun kangkung diiris, 1 sendok teh minyak kelapa, dan air matang secukupnya.

Adapun cara membuat menu ini yakni berikut:

* Rebus ikan dan tempe secara bersamaan. Kemudian saat setengah matang, masukkan daun kangung.

* Setelah semua bahan yang direbus matang, angkat dan saring.

* Campur tepung jagung dengan sedikit air, lalu masak dengan air dan tambahkan minyak.

* Jika sudah mengental, tambahkan bahan makan yang sudah disaring sebelumnya dan aduk hingga rata.

2. Nugget ikan sayuran

Ide menu PMT stunting selanjutnya masih berhubungan dengan ikan. Bahan-bahan yang diperlukan yaitu 50 gram ikan kakap atau ikan tawar lainnya.

Kemudian, 1 buah wortel diparut halus, 100 gram labu kuning diparut kasar, 100 gram kentang parut kasar, 1 butir telur, 1 sendok makan garam, 1/2 sendok makan gula, 4 butir telur, 60 gram tepung tapioka, 100 gram tepung terigu, 250 gram tepung panir.

Cara membuatnya adalah seperti berikut ini:

Baca Juga: Porsi Sayuran dalam MPASI Tidak Lebih Banyak dari Protein Hewani, Ini Penjelasan Dokter

* Haluskan ikan dan campurkan dengan labu, kentang, garam, serta gula. Aduk hingga ulen dan tercampur merata.

* Masukkan tepung tapioka, 4 butir telur dan bahan lainnya, kecuali tepung panir.

* Masukkan ke dalam cetakan dan kukus selama 20 menit. Setelah itu dinginkan dan potong-potong.

* Sebelum digoreng, lapisi dahulu dengan telur, tepung terigu, dan tepung panir.

3. Bubur kacang hijau

Ini merupakan ide PMT stunting yang paling umum ditemukan di posyandu. Meskipun terkesan biasa saja, tapi makanan ini dapat membantu pemenuhan gizi anak.

Jika bosan dengan bentuk olahan bubur, kacang hijau juga bisa dijadikan sebagai pudding.

Bahan yang diperlukan yaitu 250 gram kacang hijau, 1 1/2 liter air, 1 gelas belimbing santan, 4 sendok makan gula pasir, 50 gram gula merah, 1/2 sendok teh garam, 1/4 vanili bubuk, dan 1/2 lembar daun pandan.

Langkah yang pelru diikuti untuk membuat menu ide PMT stunting ini, meliputi:

* Rendam kacang hijau selama kurang lebih 2 jam. Cuci dan saring, lalu rebus hingga teskturnya empuk.

* Masukkan semua bahan yang sudah disiapkan dan diamkan selama beberapa menit.

* Cek rasa dari bubur kacang hijaunya, jika sudah pas, maka angkat dan diamkan hingga suhuna hangat. (*)

Baca Juga: Tak Perlu Mahal, Ikan 10 Ribuan Ini Ternyata Ampuh Mencegah Stunting