Find Us On Social Media :

5 Trik Menghaluskan Kaki Pecah-pecah, Hasilnya Cepat Terlihat

Menghaluskan kaki pecah-pecah secara alami.

GridHEALTH.id - Kaki pecah-pecah akan berpengaruh terhadap penampilan dan juga kesehatan.

Kondisi ini terjadi saat kulit di bagian bawah khusunya tepi luar tumit menebal, keras, kering, dan terlihat retak.

Akibatnya, kaki pun menjadi tidak sedap dipandang. Belum lagi kalau retakan pada kulit menjadi dalam.

Tidak hanya penampilan yang terganggu, kondisi kesehatan kaki pun juga akan terancam.

Pasalnya jika retakan semakin dalam, bakteri akan sangat mudah masuk ke tubuh melalui luka terbuka pada kulit.

Saat bakteri sudah menyebar, kulit akan nampak kemerahan, bengkak, dan melepuh. Akibatnya berjalan akan terasa sangat sulit dilakukan.

Cara Menghaluskan Kaki Pecah-pecah

Namun dengan perawatan yang tepat, risiko infeksi tersebut dapat dicegah dan kulit kaki bisa mulus kembali.

Berikut adalah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghaluskan kaki pecah-pecah.

1. Bersihkan kaki dengan benar

Langkah pertama dalam merawat kaki pecah-pecah adalah membersihkannya dengan benar.

Gunakan air hangat dan sabun lembut untuk membersihkan kaki setiap hari. Pastikan sela-sela di antara jari kaki dibersihkan juga, karena seringkali kotoran terjebak di sana.

Setelah dibersihkan, jangan lupa untuk mengeringkan kaki dengan lembut menggunakan handuk bersih.

Baca Juga: Inilah Alasan dan Penjelasan Mengapa Kaki Pegal Setelah Jalan Jauh