Find Us On Social Media :

Masih Banyak yang Belum Tahu, Manfaat Kulit Salak untuk Kesehatan Jantung

Manfaat kulit salak untuk kesehatan tubuh.

GridHEALTH.id - Kulit buah salak biasanya langsung dibuang ketika sudah selesai mengupasnya.

Tapi siapa sangka, kalau ternyata kulit dari buah tropis ini jika diolah dengan benar, dapat memberikan manfaat untuk kesehatan.

Kulitnya yang tajam, mempunyai kandungan serat yang tinggi. Tak hanya itu, kulit salak juga mengandung berbagai jenis antioksidan yang kuat.

Khasiat Kulit Salak untuk Kesehatan

Di bawah ini adalah berbagai manfaat kesehatan yang bisa diperoleh dari kulit buah salak.

1. Menyehatkan jantung

Kulit salak mengandung tanin dan flavonoid yang dapat membantu menurunkan kolesterol dan tekanan darah.

Tak hanya itu, kandungan seratnya yang tinggi juga dapat membantu mengelola kadar kolesterol.

Ini membuat kulit buah salak jika dikonsumsi secara teratur, dapat mendukung kesehatan jantung dan mengurangi risiko masalah kesehatan kardiovaskular.

2. Mengelola diabetes

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa kulit buah salak dapat membantu mengelola kadar gula darah.

Manfaat kulit salak ini, berasal dari kandungan serat dan senyawa polifenol yang dapat membantu mengurangi penyerapan glukosa.

Meskipun buah salak sendiri memiliki indeks glikemik yang cukup tinggi, kulitnya justru memberikan efek positif bagi penyandang diabetes dalam mengelola gula darah.

3. Menjadi sumber energi

Kulit salak mengandung karbohidrat kompleks dan gula alami yang dapat memberikan energi tambahan.

Baca Juga: Meski Bau, Inilah Manfaat Mengkudu untuk Kesehatan yang Perlu Diketahui