Find Us On Social Media :

Gizi Lengkap Keluarga Sehat, Kenali Manfaat Susu Kedelai vs Susu Sapi

Gizi lengkap keluarga sehat, susu sapi dan kedelai mempunyai kandungan nutrisi yang berbeda.

Kualitas protein berkaitan dengan kemampuan tubuh untuk mencernanya dan menggunakannya.

Hanya ada sedikit alternatif susu non-sapi yang dapat menandingi kelengkapan nutrisi yang ditemukan secara alami pada susu sapi.

Beberapa di antaranya yakni kalsium, potasium, dan vitamin B. Sementara susu kedelai biasanya mengandung tambahan kalsium, vitamin A, vitamin D, riboflavin, dan vitamin B12.

Akan tetapi, susu kedelai tidak memberikan nilai gizi yang sama dengan susu sapi, yang memiliki 12 nutrisi penting.

Masing-masing jenis susu, mempunyai manfaat kesehatan masing-masing yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan setiap orang.

Manfaat Susu Sapi

Dilansir dari Healthline, beberapa manfaat kesehatan dari susu sapi meliputi:

1. Kontrol nafsu makan: Sering disebut dapat membuat berat badan naik, nyatanya susu sapi malah memberikan efek yang sebaliknya.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa asupan susu berlemak penuh, dikaitkan dengan penurunan berat badan.

Sejumlah orang merasakan asupan susu secara umum dapat mencegah penambahan berat badan dengan mengendalikan nafsu makan.

2. Pembentukan tulang: Susu dapat membantu pembentukan dan perkembangan tulang, terutama pada anak-anak.

Riset menunjukkan, ibu hamil yang menerapkan pola makan sehat dan memasukkan susu sapi ke dalamnya, memiliki anak dengan pertumbuhan dan massa tulang yang baik.

Baca Juga: Rutin Minum Susu, Benarkah Bisa Mencegah Mengalami Osteoporosis?