GridHEALTH.id - Kadar kolesterol dalam darah dapat melonjak secara tiba-tiba dan membahayakan kesehatan.
Menurut Cleveland Clinic, kolesterol dikatakan tinggi jika hasil dari pemeriksaan darah, kolesterol total sekitar 200 mg/dL atau lebih.
Selain kolesterol total, kondisi ini juga dipengaruhi oleh level kolesterol jahat (LDL). Pada usia 19 tahun atau di bawahnya, tergolong tinggi bila mencapai 130 mg/dL atau lebih.
Sedangkan, untuk yang berusia 20 tahun atau lebih tua, dikatakan kolesterol tinggi bila mencapai 190 mg/dL atau lebih.
Jika mendapati hasil tersebut, perlu tahu ada beberapa faktor yang menjadi penyebab kolesterol naik tiba-tiba.
Penyebab Kadar Kolesterol Melonjak
Berikut ini merupakan beberapa hal yang menyebabkan kolesterol yang awalnya normal, mendadak naik.
1. Perubahan hormon
Perubahan hormonal yang terjadi selama masa pubertas, kehamilan, atau menopause, dapat mempengaruhi kadar kolesterol.
Pada beberapa kasus, perubahan hormonal dapat menyebabkan peningkatan kolesterol secara tiba-tiba.
Misalnya pada wanita menopause, menurunnya kadar hormon estrogen dapat menyebabkan peningkatan kolesterol jahat (LDL) dan penurunan kolesterol baik (HDL).
2. Stres
Tak disangka, ternyata stres kronis dapat mempengaruhi metabolisme tubuh dan menyebabkan peningkatan kadar kolesterol.
Hormon stres seperti kortisol dapat meningkatkan produksi kolesterol dalam tubuh.
Baca Juga: Manfaat Lemak untuk Mengatasi Kolesterol Tinggi dan Menjaga Kesehatan