Find Us On Social Media :

Manfaat Minum Air Rendaman Seledri, Mengatasi Rematik Secara Alami

Minum air rebusan seledri setiap hari untuk mendapatkan manfaatnya sebagai obat rematik.

GridHEALTH.id - Air rendaman seledri dapat menjadi obat alternatif dalam menangani rematik.

Rematik adalah kondisi medis yang dapat mengganggu aktivitas sehari-hari seseorang.

Gejalanya meliputi nyeri sendi, pembengkakan, kemerahan, dan keterbatasan gerakan.

Ternyata, seledri yang umumnya dikenal sebagai bumbu dapur, dapat dimanfaatkan sebagai obat alami rematik.

Bahan alami ini diketahui mempunyai sifat anti-inflamasi dan diuretik, yang dapat membantu mengurangi peradangan dan meredakan rasa sakit.

Air rendaman seledri telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional untuk membantu mengurangi gejala rematik.

Membuat obat alami ini cukup sederhana, cukup mencuci seledri segar, potong menjadi potongan kecil, dan rendam dalam air hangat selama beberapa jam.

Jika sudah, maka air rendaman seledri pun siap diminum untuk mengobati rematik.

Manfaat Minum Air Rendaman Seledri

Jelajahi lebih lanjut manfaat bahan alami ini untuk mengatasi ketidaknyamanan yang dialami pengidap rematik.

1. Mengurangi peradangan

Seperti disebutkan sebelumnya, seledri mengandung senyawa anti-inflamasi seperti flavonoid dan polifenol.

Kedua senyawa tersebut dapat membantu mengurangi peradangan pada sendi yang menjadi penyebab utama rasa sakit.

Baca Juga: Manfaat Berjemur untuk Lansia dan Mengenal Pentingnya Sinar Matahari untuk Kesehatan