3. Buat adonan tepung yang lebih sehat
Bila kita sering menggunakan tepung serbaguna dalam menggoreng makanan, sebaiknya jangan lagi memakainya. Tepung jenis ini memang banyak digunakan karena bisa lengket di makanan dengan sempurna.
Hanya saja ada kandungan gluten di dalamnya, sehingga bisa menyerap banyak minyak. Sebagai alternatif, Kita bisa membuat adonan tepung dari tepung beras atau tepung jagung.
Baca Juga: Diet Jahe, Cara Mudah untuk Turunkan 2-4 Kilogram dalam Seminggu
4. Tambahkan sayuran
Contoh gorengan yang bisa Kita tambahkan dengan beragam sayuran adalah tahu isi dan bakwan. Sayuran-sayuran yang bisa digunakan adalah wortel, kecambah, kol, daun bawang, seledri, dan lainnya.
Baca Juga: Perdarahan Implantasi, Tanda Awal Kehamilan yang Tak Disadari
5. Gunakan temperatur yang pas
Temperatur minyak yang pas saat menggoreng makanan bisa membuat gorengan jadi lebih sehat. Minyak yang kurang panas bisa menyebabkan makanan menyerap lebih banyak minyak.
Sedangkan minyak yang terlalu panas, justru bisa membuat gorengan cepat hangus dan justru memicu timbulnya zat karsinogen pencetus kanker dan radang tenggorokan.
Source | : | Boldsky,Nakita.id,Klik Dokter |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar