Hal ini lah yang menjadi salah satu pemicu kadar oksigen dalam darah bayi menurun.
Bahkan istri Irfan Hakim, Della belum sempat melakukan inisiasi menyusui dini akibat sang anak dipindahkan ke inkubator.
"Akhirnya semua harus diobservasi, dan tidak bisa inisiasi menyusui dini (IMD). Karena tadi (bayi) langsung masuk inkubator."
"Dicek, dipakaiin alat lebih canggih lagi, kemudian dikasih selang di hidungnya buat membantu pernapasannya," ujarnya.
Pada bayi yang mengalami asfiksia, gejala yang umum terjadi yaitu:
- Tidak bernapas atau sulit bernapas.
- Warna kulit yang kebiru-biruan, abu-abu, atau lebih pucat dari biasanya.
- Detak jantung rendah.
- Kelenturan otot lemah.
- Refleks yang lemah.
- Terlalu banyak asam dalam darah (asidosis).
- Cairan ketuban diwarnai dengan meconium (feses pertama).
- Kejang.
Namun ada sedikit gurat kebahagiaan dari wajah irfan Hakim.
Source | : | YouTube,seattlechildrens.org |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar