Tips dari dokter tampan ini pun cukup menyita perhatian warganet bahkan sempat menjadi viral.
Terlepas dari tips tersebut, keseringan mengonsumsi gorengan memang sebaiknya dihindari.
Sebab bisa berisiko bagi kesehatan tubuh karena bisa menimbulkan beberapa penyakit kronis.
Seperti penelitian yang dipimpin oleh Leah Cahill Department of Nutrition di Harvard School of Public Health dan An Pan dari National University of Singapore, Saw Swee Hock School of Public Health dilansir dari hsph.harvard.edu.
Penelitian tersebut mengambil sampel data lebih dari 100.000 pria dan wanita dengan rentang usia diatas 25 tahun.
Hasilnya para peneliti menemukan bahwa seseorang yang mengonsumsi makanan yang digoreng setidaknya seminggu sekali, dapat meningkatkan risiko terkena diabetes melitus tipe 2 dan penyakit jantung.
Bahkan, risiko ini akan semakin meningkat seiring dengan banyaknya jumlah gorengan yang dikonsumsi.
Source | : | Suar.ID,hsph.harvard.edu |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar