Menurut Dedek Prayudi, Surya Tjandra memiliki sensivitas tinggi terhadap isu kemiskinan dan ketidakadilan.
Semua ini dikarenakan latang belakang keluarga Surya. Dahulu orangtuanya adalah pedagang ayam potong dan hidup di rumah kontrakan hingga sering berpindah-pindah.
Diketahui, Surya juga seorang tunadaksa akibat polio yang dideritanya sejak usia 6 bulan.
Polio atau poliomyelitis merupakan penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus. Virus ini menyerang sistem saraf pusat dan dapat menyebabkan kerusakan sistem saraf motorik.
Penyakit menular ini dapat mengakibatkan kelumpuhan pada otot, baik sementara atau permanen.
Di Indonesia, salah satu vaksin yang wajib diberikan bayi dan anak adalah vaksin polio. Pemberian vaksin polio bertujuan untuk menghindari penyakit polio atau poliomyelitis yang menyerang saraf.
Baca Juga: Diabetes Tipe-1 Adalah Penyakit Autoimun, Ini Perbedaan Lainnya Dengan Diabetes Tipe-2
Virus penyebab infeksi polio hidup di tenggorokan dan saluran usus yang dapat disebarkan melalui kontak cairan ataupun tinja. Polio dapat menyebabkan kelumpuhan organ tubuh, bahkan kematian.
Source | : | Kompas.com,Kompas Health,Gelora.com |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar