Bagi yang belum terbiasa, apalagi bagi orang yang gemar makan daging, menjalani pola hidup sehat tersebut mungkin tidaklah mudah.
Baca Juga: Korban Vape Pertama di AS, Dokter Sampai Lakukan Transplantasi Paru-paru Ganda
Asal tahu saja, melaksanakan pola makan vegetarian dapat memberi banyak manfaat untuk kesehatan.
Menurut Steven Masley, ahli gizi dan penulis buku 'The 30-Day Heart Tune-Up: A Breakthough Medical Plan to Prevent and Reverse Heart Disease', mengurangi daging memberikan manfaat bagi kesehatan seluruh tubuh.
"Orang Amerika yang mengganti daging dengan diet vegetarian dapat mengurangi berat badan mereka dan terlihat perbaikan untuk kadar kolesterol dan gula darah mereka," jelasnya.
Lebih lanjut, inilah beberapa manfaat yang bisa didapatkan dari pengurangan makan daging;
1. Berat badan berkurang
Sebuah studi berskala besar selama lima tahun yang dipublikasi dalam Journal of the Academy of Nutrition and Dietetics di 2013 mengungkap, mereka yang tidak makan daging memiliki rata-rata indeks massa tubuh (IMT) yang lebih rendah daripada mereka yang makan daging.
Selain itu, studi juga menemukan, orang obesitas yang melakukan diet vegetarian cenderung lebih banyak mengurangi berat badannya daripada mereka yang berdiet namun tetap makan daging.
Source | : | Nakita.id,grid |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar