"Pas di rumah sakit, itu pun sedang berobat. Cuma katanya obat itu mengandung itu (amfetamin)," ujar Pujo.
Sekedar informasi, beberapa waktu lalu, Medina Zein mengaku dirinya menderita gangguan mental jenis bipolar.
Baca Juga: Hujan Lebat Tak Kunjung Reda, Sambutan Awal Tahun 2020 Beberapa Titik di Jakarta Terendam Banjir
Pujo mengatakan jika Medina Zein mengidap Bipolar Disorder, gangguan kejiwaan seperti yang dialami artis Marshanda dan Ariel Tatum.
"Medina sedang menjalani pengobatan bipolar. Bipolar itu penyakit yang sulit dikendalikan emosinya. Bahkan Medina sempat ketemu Marshanda untuk sharing. Dia mengonsumsi obat berdasarkan resep dokter, tidak sembarangan."
"Makanya saya kaget, orang dia baru pulang dari Amsterdam kok bisa. Katanya obat yang diminum anak saya itu mengandung zat itu," jelasnya.
Baca Juga: Tak Hanya Medina Zein, Berikut 4 Artis Indonesia yang Pernah Konsumsi Amfetamin
Sebelum diamankan, Medina baru saja pulang dari Amsterdam, mewakili Indonesia di ajang Modest Fashion Week pada 14 Desember.
Lantas benarkah amfetamin dapat mengurangi gejala gangguan mental bipolar tersebut?
Source | : | WebMD,ncbi,Tribun Jabar |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Komentar