Bahkan membaca atau menulis dapat membantu mengurangi stres dari kehidupan sehari-hari dan akan menghilangkan ketegangan dan membuat rileks.
Menjaga otak dalam keadaan aksi dan keterlibatan mencegahnya berkurang atau kehilangan kapasitasnya.
Otak juga perlu berolahraga, sama seperti semua otot dalam tubuh.
Walau begitu, Mahathir yang sudah berusia 93 tahun juga sama seperti manula lainnya yang mengidap berbagai penyakit.
Baca Juga: Konferensi Pers BTS Tanpa Media dan Fans, Virus Corona Alasannya
"Saya tidak sepenuhnya sehat. Saya punya masalah jantung, saya menderita radang paru-paru pada suatu waktu dan saya mengalami masa ketika batuk parah ketika paru-paru terinfeksi."
Namun hal ini tidak membuatnya lemah, bahkan terbukti dia masih pergi ke kantor setiap hari.
"Saya kebetulan sehat, saya bisa melakukan pekerjaan ini."
Siapapun yang ingin tetap sehat di usia senja seperti Mahathir, kuncinya adalah bergerak dan tetap beraktivitas seperti biasa walau dengan kemampuan yang sedikit menurun.(*)
#berantasstunting
Source | : | Twitter,Gridhealth.id |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar