GridHEALTH.id - Musibah kurang mengenakan tengah dialami Jessica Iskandar di tengah persiapannya menjelang hari pernikahan.
Kemarin, Selasa (25/2/2020), ayah Jessica Iskandar, Hardi Iskandar baru saja mengalami insiden nahas.
Ayah Jessica Iskandar itu menjadi korban tabrak lari di daerah Fakultas Kedokteran UI, Salemba, Jakarta Pusat.
Kecelakaan tersebut menyebabkan ayah Jessica Iskandar mengalami kesulitan bernapas dan patah tulang hingga tak bisa berjalan.
Akibat musibah ini, sederet artis pun turut berduka, bahkan salah satu rekan Jedar, Tya Ariestya membeberkan kemungkinan Hardi Iskandar akan dibawa ke Penang, Malaysia.
Hal tersebut disampaikan Tya Ariestya dalam tayangan infotainment pada rabu (26/2/2020).
"Ini baru dapat kabarnya pagi ini kan? Belum kepikiran gimana-gimana. Tapi kan barusan juga di Pagi Pagi Pasti Happy juga Erick-nya ditelepon," ucap Tya.
Menurut Tya, Erick berikan keterangan jika dirinya masih ingin melihat kondisi sang ayah.
"Masih mau lihat kondisi si Papi dulu kalau misalkan enggak kenapa-napa ya diobati di Jakarta saja.
"Cuma kalau misalkan sampai parah, mudah-mudahan enggak parah. Mungkin akan dibawa ke Penang," ucap Tya menirukan penuturan Erick.
Sebelumnya, ayah Jessica Iskandar sudah pernah dibawa ke Penang demi mendapat perawatan kesehatan.
Hal tersebut lantaran Jedar dan keluarganya merasa kecewa dengan pengobatan di Indonesia saat sang ayah terkena penyakit batu ginjal tahun 2019 lalu.
Kekesalan Jedar akan pengobatan di Indonesia itu sempat diunggah dalam akun Instagram-nya pada April 2019 lalu.
“Gagal dioperasi 4x (selalu ditakut-takuti dokter untuk selalu ambil tindakan) namun keempat operasi yang gagal selalu ada alasan ini itu dari dokter.”
“Hampir sebulan dirawat dirumah sakit di JKT. Habis setengah milyar. Malam ini baru balik dari Penang, hanya 2 hari disana, Papa sudah disuruh pulang oleh dokter Penang. Karena dokter ngejelasin dengan jelas dan tindakan selalu akurat, cepat dan detail.”
“Thank you rumah sakit Penang. Biayanya juga murah jauh. Bahkan pasien lain yang ke Penang juga mengutuk perlakuan rumah sakit disini,” tulis kekasih Richard Kyle itu dalam unggahannya.
Tak hanya itu, sang kakak, Erick Iskandar pun sempat meminta dinas kesehatan untuk meninjau dokter di Indonesia.
Baca Juga: Coreng Dunia Pendidikan Indonesia, 77 Siswa di NTT Dipaksa Makan Kotoran Manusia
"Saya sangat kecewa dengan tim kedokteran Indonesia. Coba dari dinas kesehatan, tolong di-review dokter Indonesia. Kalau enggak pantas praktik, enggak usah praktik mendingan," ungkap Erick, dikutip dari Kompas.com pada Jumat (19/4/2019). (*)
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Komentar