GridHEALTH.id - Menghadapi PSBB transisi yang mulai dilonggarkan, beberapa kantor di Tanah Air tercatat kembali melakukan aktivitas seperti biasa.
Namun sayangnya, di balik aktivitas tersebut, kini dikabarkan adanya kemunculan kasus baru Covid-19 di area perkantoran.
Bahkan, meningkatkan pasien positif virus corona di area perkantoran juga menjadi klaster baru Covid-19.
Terbukti ada 440 karyawan di yang tersebar di 68 perkantoran di Jakarta terpapar Covid-19.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Dwi Oktavia memastikan hal itu.
Baca Juga: Dunia Darurat Covid-19, Sejumlah Negara di Sekitar Asia Kembali Terapkan Penguncian
"Benar, (data) itu menjadi kewaspadaan kita bersama," kata Dwi saat dihubungi, Selasa (28/7/2020), dikutip dari Kompas.com.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Komentar