Tanpa studi lebih lanjut, "Kami tidak dapat menyimpulkan apa arti satu kasus infeksi ulang untuk umur panjang dan ketahanan kekebalan Covid-19 dan relevansinya untuk vaksin di masa depan," tambah Anderson.
Memang, sirus corona penyebab Covid-19 merupakan penyakit baru, yang terus menunjukan perkembangan.
Banyak hal yang belum para ahli ketahui terkait penyakit Covid-19 ini, termasuk gejala yang bermacam-macam, dampak penyakit ini, termasuk juga penelitian vaksin dan obat yang ampuh menyembuhkan.
Bahkan yang menjadi perhatian para ahli di dunia saat ini adalah potensi infeksi ulang virus corona pada pasien yang telah dinyatakan sembuh alias infeksi berulang.
Diketahui beberapa waktu belakangan dilaporkan adanya temuan kasus infeksi berulang pasien sembuh Covid-19.
Temuan kasus ini membuat pernyataan tubuh akan kebal Covid-19 setelah terpapar pun terbantahkan.
Baca Juga: Makan Buah Baik Untuk Kesehatan, Tapi Ada yang Dilarang Buat Penderita Diabetes, Cek Buah Apa Saja
Baca Juga: Klaim Bahwa Perokok Kecil Risikonya Terinfeksi Virus Corona Masih Teka-teki, Apa Kata Ilmuwan?
Disebutkan The Guardian, tubuh manusia rupanya memiliki sistem tertentu yang tidak ramah untuk virus corona masuk untuk keduakalinya.
Source | : | The Guardian,Fox News,The Daily Sabah,Center for Disease Control and Prevention |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar