Saat itu, Spahn mengatakan bahwa pihaknya telah berhasil mengendalikan penyebaran virus corona, merujuk pada jumlah kasus baru yang melambat secara signifikan.
Meski begitu, Spahn mengatakan pihaknya tidak mau terlalu percaya diri terhadap keadaan saat ini.
"Terkait pandemi corona, Jerman saat ini dalam kondisi baik-baik saja dibandingkan negara lain. Fakta ini membuat kami tetap rendah hati, tetap tidak terlalu percaya diri," kata Sphan dalam konferensi media di Berlin, Jumat (17/04/2020).
Jerman telah dipuji beberapa pihak, termasuk Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) karena berhasil meredam mayoritas masyarakat yang terpapar virus.
Beberapa pihak mulai mencoba meneliti apa yang dilakukan Jerman hingga dapat menekan jumlah kematian akibat virus corona.
Baca Juga: Tak Bisa Tidur Kalau Tidak Memeluk Guling? Kebiasaan Ini Malah Sehat, Lo!
Beberapa upaya yang ditempuh Jerman untuk menekan angka kematian akibat virus yakni dengan membatasi perjalanan, memperpanjang penutupan sekolah dan fasilitas anak, melakukan tes secara massal, dan memfasilitasi pelayanan kesehatan yang memadai. (*)
#berantasstunting #hadapicorona
Source | : | Deutsche Welle Indonesia,Agence France Presse,CNN International |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar