GridHEALTH.id - Laporan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada 2018 menyebutkan, diabetes yang paling banyak penyandangnya adalah diabetes tipe 2.
Diabetes tipe 2 bisa terjadi karena keturunan, namun kebanyakan karena gaya hidup tidak sehat. Penyakit ini sebenarnya masih bisa diatasi dengan olahraga dan diet.
Bila kadar glukosa tidak turun setelah olahraga dan diet, cara yang bisa dilakukan adalah menggunakan metformin insulin secara rutin.
Diabetes tipe 2 disebabkan tubuh penyandang tidak memproduksi insulin dalam jumlah yang cukup untuk mengontrol kadar glukosa darah agar tetap dalam batas normal.
Tubuh penyandang memproduksi insulin yang cukup, tapi sel-sel tubuh tidak menggunakannya dengan baik sebagaimana mestinya.
Tanpa cukup hormon, tubuh berjuang untuk mengubah gula dalam darah menjadi energi yang bisa digunakan. Karena itu, kita perlu mewaspadai betul gejala diabetes tipe 2.
Baca Juga: Hati-hati Bila Punya Keturunan Diabetes, Ini yang Harus Dilakukan
Baca Juga: 11 Makanan Pengencer Darah Alami Ada di Dapur Untuk Melancarkan Sirkulasi Darah
Kita bisa berisiko menderita diabetes tipe 2 bila mengalami diare tanpa sebab. Sekitar seperempat dari semua pasien diabetes sering mengalami diare.
Source | : | suara.com,Health Line,Express,Kompas Health |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar