GridHEALTH.id - Berbagai desakan dari para ahli hingga masyarakat mengenai vaksin Covid-19 gratis tampaknya akan menjadi nyata.
Pasalnya, pada Rabu (16/12/2020) siang, Presiden Joko Widodo mengumumkan bahwa seluruh masyarakat Indonesia akan mendapatkan vaksin Covid-19 gratis.
"Setelah menerima banyak masukan dari masyarakat, dan setelah melakukan kalkulasi ulang, melakukan perhitungan ulang mengenai keuangan negara dapat saya sampaikan bahwa vaksin covid-19 untuk masyarakat adalah gratis," ujar Jokowi dalam kanal YouTube Sekretariat Presiden.
"Sekali lagi, gratis tidak dikenakan biaya sama sekali," seru Jokowi.
Baca Juga: Kaleidoskop 2020: 6 Cara Penyebaran Virus Corona dari Tubuh Manusia, Ada yang Tak Masuk Akal
Tak hanya itu, Jokowi meminta agar para menteri dan jajarannya untuk memprioritaskan vaksinasi Covid-19.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Komentar