GridHEALTH.id - Dalam dua pekan belakangan ini, angka kematian akibat Covid-19 di DKI Jakarta mengalami lonjakan.
Sebanyak 247 pasien Covid-19 yang meninggal dalam dua pekan terakhir.
Akibatnya, Dinas Kesehatan DKI Jakarta menyebut kematian Covid-19 di Ibu Kota tersebut terbilang mengkhawatirkan.
"Pada 20 Desember 2020, total pasien yang meninggal sebanyak 3.087 orang dan dalam kurun waktu dua pekan bertambah menjadi 3.334 orang (per 2 Januari)," kata Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Widyastuti.
Baca Juga: Jokowi Resmikan Kebiri Kimia bagi Predator Seksual Anak, Ini Keunggulannya Dibanding Kebiri Bedah
Melihat hal tersebut, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memutuskan untuk kembali memperpanjang pembatasan sosial berskala besar (PSBB) pada masa transisi.
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Komentar