GridHEALTH.id - Banyak studi yang ingin mengungkap fakta tentang apa yang dihasilkan wanita saat mencapai orgasme.
Salah satu yang kita ketahui adalah orgasme pada wanita dapat dilakukan lewat setimulasi klitoris.
Penelitian di Belanda pada 2016 menemukan, 70% lebih wanita selalu orgasme dengan cara tersebut.
Fakta unik lainnya, ternyata jarak antara klitoris wanita dan bibir vagina terkait dengan pencapaian orgasme wanita selama berhubungan intim.
Semakin dekat jaraknya, semakin mudah pula wanita mengalami orgasme karena langsung mengenai klitoris.
Selain itu, orgasme juga memiliki manfaat seperti obat. Sebuah penelitian menyebutkan, 48 % wanita sembuh dari sakit kepala yang dialaminya karena mengalami orgasme. Ketika orgasme, ketahanan tubuh wanita atas nyeri dapat meningkat hingga 107%.
Baca Juga: 7 Fakta Tentang Bersin, Dari Membersihkan Hidung Hingga Pertanda Orgasme
Baca Juga: 4 Tips Mudah dan Murah Tidur Tetap Nyenyak Meski Hidung Mampat
Baca Juga: Tak Cuma Buat Sesajen, Kemenyan Ternyata Bisa Menyembuhkan Borok Luka
Tetapi sebenarnya orgasme tidak memiliki pengelompokkan seperti orgasme klitoral dan orgasme vaginal. Tetapi dalam hal ini lebih pada cara berbeda saat meraih orgasme.
Source | : | Mayo Clinic,Woman's Health Magazine |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar